Halaman

Jumat, 25 April 2014

Sorgum Bagi Petani dan Peternak

Pada tahun 2014 ini perkembangan sorgum di kalangan petani meningkat karena adanya pergerakan dari perusahaan PT. Andini Karya Makmur (AKM) ke para petani disekitar lokasi perusahaan.

Perkembangan tanaman sorgum ini memicu pula untuk meningkatkan kesejahteraan petani yang awalnya menanam jagung kini berangsur-angsur mulai beralih ke sorgum.

Sudah sekitar hampir 5 Ha lahan disekitar perusahaan menanam sorgum sehingga adanya peningkatan hijauan pula yang di produksi oleh PT. AKM

Setelah dilakukan uji coba laboratorium ternyata sorgum memiliki kandungan protein yang cukup baik yakni 11% sedangkan jagung hanya berkisar 7%. Namun ada kelemahannya yakni pada persentase tercernanya, untuk sorgum hanya sekitar 50% sedangkan jagung bisa tercapai hingga 60%.

Keduanya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing namun secara ekonomisnya sorgum lebih unggul di bandingkan dengan jagung.
Mari kembangkan sorgum bagi kesejahteraan petani dan peternak Indonesia..
Biasanya dalam muatan 1 ss untuk jagung maksimal hanya 1,7 ton namun dengan sorgum dalam 1 ss tersebut bisa mencapai 2,4ton jadi dalam bisnis sorgum petani udah untung, trader juga untung maka keduanya sama2 untung.

Silahkan mencoba...