Halaman

Senin, 04 November 2013

Karakteristis Sorgum

Sorgum merupakan tanaman yang tergolong biji-bijian (serelia), memiliki karakter yang sama seperti jagung hanya saja sorgum memiliki keunggulan karakter dibandingkan jagung antara lain:

1. Tinggi Tanaman
Tanaman sorgum memiliki karakter tinggi bisa lebih dari 3m (300cm), dengan tinggi tanaman itu maka memiliki keunggulan yakni hijauan (batang+daun) lebih banyak di bandingkan tanaman jagung.

2. Adaptasi Tanaman
Tanaman sorgum memiliki keunggulan dalam adaptasi lingkungan, dalam kondisi sangat minim unsur hara dan sangat minim air tanaman ini bisa tumbuh baik tentu produksi tak sebaik jika kebutuhan air dan nutrisi terpenuhi.

3. Voume Produksi
Berdasarkan target produksi tentu itu harapan para pengguna sorgum baik bagi industri pangan maupun pakan bahkan industri energi.

Sorgum dengan kategori sorgum manis ini memiliki keunggulan yakni bertunas, tanaman ini dalam satu batang akan memiliki tunas hingga 3 tunas dalam setiap batang yang muncul di samping-samping akarnya (seperti bambu ataupun rumput gajah).

Batang sorgum manis seperti tebu sehingga serat-seratnya sangat rapat dan memiliki kandungan gula yang cukup baik meskipun dibawah kadar gula tebu.

4. Diameter Batang.
Tanaman sorgum ini memiliki keunggulan lain yakni batangnya bisa sekitar 3 jari orang dewasa sehingga memiiki potensi produksi yang tinggi bagi pakan hijauan maupun energi (karena mengandung kadar gula).













5. Pertumbuhan Tunas Setelah di Panen.
Saat pasca panen selesai hal yang sangat menguntungkan bagi tanaman sorgum ini adalah bertunas setelah ditebang, tunas itu muncul dengan sendirinya sehingga ada penghematan perawatan diawal tanam tinggal meningkatkan pemberian pupuk kandang diawal dan pemberian pupuk kimia.

Tunas yang muncul kedua ini tentu akan mengurangi produktifitas sorgum namun masih sesuai untuk dikembangkan sampai panen ke 3x.



Berikut ini beberapa kelebihan tanaman sorgum yang bisa dikembangkan lagi dengan skala yang lebih besar.
Bagi yang berminat membeli tanaman sorgum (sebagai hijauan) atau membeli benih sorgum manis silahkan hub kami di 085222480890 (ibnu).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar